
Seiring berkembangnya dunia pendidikan, tentunya sarana menjadi salah satu alat untuk mengimbangi proses lancarnya dalam mengolah kualitas dan kuantias suatu perguruan tinggi (PT). Apalagi diiringi dengan banyaknya mahasiswa yang masuk, sudah barang tentu suatu PT memperhatikan kebutuhan dan kenyamanan para pengguna di dalamnya.
Ketua STIKes Hutama Abdi Husada Tulungagung, Dr. H. Yitno, SKp., M.Pd, menyampaikan bahwa “gedung menjadi sebuah kebutuhan bagi kelancaran proses perkembangan dan kelancaran PT dalam pengelolaannya. Apalagi mahasiswa STIKes Hutama Abdi Husadaa Tulungagung semakin banyak, tentunya pembangunan ini akan sangat diperlukan oleh dosen, karyawan dan juga mahasiswa dalam membangun kualitas” tuturnya.
Sehingga pada awal November Stikes Hutama Abdi Husada Tulungagung, lebih tepatnya pada tanggal 06 November 2019 meresmikan gedung baru atau kampus II berlokasi di Desa Ringinpitu, Kecamatan Kedungwaru. sebelumnya telah di tempati oleh 1 prodi yaitu prodi DIII Teknologi Laboratorium Medis (TLM) dan akan di tempati lagi oleh 3 prodi baru sehinggal jika di total seluruhnya akan terdapat 7 prodi dan saat ini yang telah berjalan ada 4 prodi.
Pembangunan gedung ini dilakukan bertahap. Tahap pertama dimulai pada tahun 2015 silam dan selesai pada tahun 2016, dilanjutkan dengan pembangunan kedua dan diresmikan tanggal 06 November 2019, yang memiliki lahan seluas hampir 1 hektare, gedung baru ini memiliki fasilitas lengkap, terutama untuk laboratorium yang menunjang pembelajaran mahasiswa.